8 Cara Cegah Penyakit Ginjal Kronis


Aku kepikiran banget sama ibuku yang harus hemodialisis (cuci darah) seminggu dua kali, yang berarti harus ke rumah sakit, apalagi sekarang virus Covid-19 ada dimana-mana

Beberapa hari lalu, teman saya bercerita tentang kegundahan hatinya mengenai keadaan ibunya yang harus menjalani cuci darah akibat vonis dokter yang mengatakan ibunya terkena gagal ginjal, apalagi beliau harus bolak balik ke rumah sakit dalam keadaan yang tidak kondisif seperti ini

Berbicara tentang penyakit ginjal, tahukah kalian bahwa Hari Ginjal Sedunia diperingati setiap hari Kamis, Minggu kedua di bulan Maret, alhamdulillah tahun ini saya berkesempatan untuk mengikuti peringatan Hari Ginjal Sedunia yang diadakan di Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, pada hari Kamis (12/3)



Dalam acara tersebut saya mendapatkan pengetahuan lebih jauh tentang fungsi ginjal, yang bukan hanya untuk menyaring racun yang masuk ke dalam tubuh dan membuangnya bersama urine, tetapi fungsi ginjal juga untuk menjaga keseimbangan cairan tubuh, menjaga keseimbangan elektrolit tubuh, menjaga keseimbangan asam basa tubuh, dan ginjal juga terlibat dalam memproduksi hormon yang berfungsi dalam pembuatan sel darah merah, pengaturan tekanan darah, dan metabolisme mineral

Ginjal bekerja dalam waktu 24jam, sama seperti organ tubuh lainnya, fungsi ginjal pun bisa mengalami gangguan mulai dari batu ginjal sampai penyakit ginjal kronik (PGK)

Seseorang mengalami PGK, apabila mengalami gangguan pada fungsi dan atau struktur ginjal dalam waktu lebih dari tiga bulan



dr. Pringgodigdo Nugroho, SpPD-KGH, sebagai salah satu narasumber dalam acara peringatan Hari Ginjal Sedunia mengatakan bahwa ada delapan cara mencegah penyakit ginjal kronis

1. Tidak merokok, karena merokok dapat mengakibatkan risiko kanker ginjal sebesar 50%, merokok juga dapat menghambat aliran darah ke ginjal menurun

2. Jaga kebakaran dan tetap aktif, dapat menurunkan hipertensi sehingga dapat menurunkan risiko penyakit ginjal kronik
3. Periksa tekanan darah rutin, dengant ekanan darah normalnya yaitu 120/80 mmHg

4. Hidrasi cukup, konsumsi minum yang cukup sehingga dapat membantu ginjal memfilterasi zat-zat beracun, urea, dan natrium. Jumlah konsumsi minum juga disesuaikan lagi dengan usia, jenis kelamin, aktivitas sehari-hari, cuaca, kondisi kesehatan kehamilan, dan menyusui

5. Periksa glukosa darah rutin, ini hal yang wajib untuk diperiksa setiap bulannya, apalagi pasien diabetes pengecekan glukosa darah dan fungsi ginjal harus dilakuakan secara rutin

6. Makan, makanan bergizi. Dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi dapat mencegah penyakit diabetes, penyakit jantung, dan faktor risiko terjadinya penyakit ginjal kronik

7. Hindari obat tanpa konsultasi dokter

8. Periksa fungsi ginjal, bila terdapat faktor risiko, seperti: hipertensi, obesitas, diabetes melitus, Ras Afrika, Asia, atau Aborigin, terdapat keluarga dengan riwayat penyakit ginjal

Lalu, seperti apa tanda-tanda dan gejala dalam penyakit ginjal kronik?

• Tekanan darah tinggi
• Hilang nafsu makan
• Terjadi perubahan frekuensi dan jumlah buang air kecil dalam sehari
• Adanya darah dalam urine
• Lemah serta sulit tidur
• Mengalami pembengkakan terutama di kaki,  pergelangan kaki, dan kelopak mata pada pagi hari
• Sesak nafas
• Sulit berkonsentrasi
• Mual dan muntah
• Sakit kepala
• Gatal-gatal

Nah, jika kalian memiliki salah satu dari tanda-tanda dan gejala di atas segeralah periksakan diri kalian ke tenaga medis


Penyakit Ginjal Merupakan PTM

Dalam kesempatan peringatan Hari Ginjal Sedunia, dihadiri pula oleh dr. Cut Putri Ariane, MH. Kes selaku Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan Republik Indonesia


Penyakit ginjal termasuk dalam PTM, sebuah fakta mengatakan bahwa 850 juta orang di dunia menderita penyakit ginjal dan penyakit ginjal pula lah penyebab kesebelas kematian di dunia, oleh sebab itu diagnosis secara dini, tindakan preventif, dan pencegahan progresivitas penyakit ginjal perlu dilaksanakan

dr. Cut, selalu menghimbau kepada masyarakat untuk selalu berprilaku cerdik

C: Cek kesehatan secara rutin
E: Enyahkan asap rokok
R: Rajin Aktivitas Fisik
D: Diet sehat kalori seimbang
I: Istirahat Cukup
K: Kelola stres

Semoga kita selalu terhindar dari segala penyakit berbahaya. Mari hidup sehat!!

Komentar

Postingan Populer