Berani Baik dengan Zakat/Wakaf Bersama Dompet Dhuafa

Saling berbagi kebaikan adalah kewajiban setiap manusia dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Apalagi di tengah wabah yang melanda dunia saat ini, tangan-tangan dermawan sangatlah dibutuhkan agar bisa menopang siapa saja yang lemah

Tidak bisa dipungkiri bahwa dengan keadaan pandemi ini, ekonomi masyarakat Indonesia sangat terdampak. Tidak sedikit pekerja terpaksa dipotong gajinya bahkan banyak karyawan yang harus di rumahkan. Alhamdulillah, dengan keadaan perekonomian yang tak menentu seperti ini banyak orang baik yang terketuk hatinya untuk membantu sesama

Well, ternyata berani baik bukan hanya bermanfaat bagi sang penerima kebaikan tersebut. Tetapi juga kepada diri sendiri seperti yang terkandung dalam surat Al-Isra’ ayat 7

“Jika kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik untuk dirimu sendiri. Dan jika kamu berbuat jahat, maka (kerugian kejahatan) itu untuk dirimu sendiri.” (QS. Al-Isra’ ayat 7)

Berani baik bukan hanya dengan bentuk materi saja, namun bisa bermacam-macam bentuknya mulai dari berbagi makanan, kebutuhan sehari-hari, ilmu dan lain sebagainya. Asalkan dilakukan dengan niat yang tulus, maka berapapun dan apapun yang kita berikan akan menjadi berkah bagi orang lain dan juga pahala

Jika kalian ingin berani baik dengan jangkauan lebih luas lagi, kalian bisa bergabung dengan gerakan Humanesia dari Dompet Dhuafa


Gerakan Humanesia

Gerakan Humanesia bertujuan menumbuhkan keterlibatan publik dalam gerakan berani berbagi kebaikan melalui semangat kemanusiaan, kepedulian, dan kekeluargaan, terhadap krisis-krisis kemanusiaan yang terjadi. Gerakan ini merupakan program tahunan Dompet Dhuafa, tahun ini Dompet Dhuafa mengusung jargon #BeraniBaik. Melalui gerakan ini, Dompet Dhuafa memliliki berbagai program kebaikan diantaranya yaitu:

1. Keluarga Tangguh
Seperti yang saya tuliskan di atas, bahwa dampak pandemi berimbas pada perekonomian. Maka dari itu Dompet Dhuafa membuat program bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 2.000.000,- (dua juta rupiah) yang akan diberikan kepada para pejuang keluarga terdampak pandemi sebagai modal usaha atau untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari

2. Kado Akhir Tahun
Kado Akhir Tahun merupakan sebuah program berbagi kebahagiaan akhir tahun dengan memberi kado kepada mereka yang kurang beruntung. Kado Akhir Tahun Dompet Dhuafa diberikan kepada pahlawan keluarga berupa sembako dan perlengkapan sholat. Serta Kado Akhir Tahun juga diberikan pada anak yatim di berbagai daerah berupa perlengkapan sekolah, baju, sembako

3. Hangatkan Jiwa dan Raga Warga Palestina
Kita pasti tahu konflik yang terjadi antara Palestina dan Israel. Hal tersebut dapat kita lihat jelas di pemberitaan yang ada di Televisi, banyak banyak korban jiwa dan luka-luka. Banyaknya korban jiwa membuat Dompet Dhuafa prihatin, padahal bantuan dan fasilitas medis disana jumlahnya terbatas, mengingat banyak fasilitas medis di Palestina di hancurkan oleh tentara Israel. Sebagai bentuk respon dari Dompet Dhuafa untuk Palestina, Dompet Dhuafa mengajak sahabat semua untuk berwakaf pengadaan mobil ambulans untuk Gaza

"Duh, wakaf? Pasti kalau mau wakaf harus dengan nominal yang besar nih. Bisa gak ya?" Mungkin banyak orang yang akan merespon seperti ini, termasuk saya. ((dulu)) sebelum tahu program ZISWAF di Dompet Dhuafa


Apa itu ZISWAF?

ZISWAF merupakan kependekan dari Zakat, Infak, Sedekah, dan Wakaf. Dompet Dhuafa telah menyalurkan ZISWAF dari tahun 1993 yang sudah membentang kebaikan lebih dari 28juta penerima manfaat dan menyalurkan pada 130 lebih program Pemberdayaan Umat, dengan 5 pilar program utama yang memiliki tujuan besar dalam mengentaskan kemiskinan

1. Pendidikan:
Dompet Dhuafa berkomitmen menyediakan akses pendidikan seluas-luasnya untuk kaum dhuafa. Seperti Sekolah Literasi Indonesia, Smart Ekslensia Indonesia, Sekolah Smart Cibinong, Kampus Bisnis Umar Usman

2. Ekonomi:
Dompet Dhuafa memberdayakan masyarakat bebasis potensi daerah untuk mendorong kemandirian umat seperti Pertanian Sehat, Pertenakan Rakyat, UMKM dan Industri Kreatif, Pengembangan Wawasan, Pengembangan Keuangan Mikro Syariah, Agro Industri

3. Kesehatan
Di bidang kesehatan, Dompet Dhuafa telah berperan aktif dalam melayani kaum dhuafa sejak tahun 2001. Melalui program Layanan Kesehatan Cuma-cuma (LKC), beragam kegiatan telah dilakukan, baik bersifat preventif, promotif dan kuratif. LKC memberikan akses layanan kesehatan yang layak dan optimal secara tidak berbayar bagi kaum dhuafa. Kemudian sejak tahun 2009, Dompet Dhuafa membangun rumah sakit gratis bagi pasien dari kalangan masyarakat miskin. Berlokasi di Desa Jampang, Kemang, Kabupaten Bogor, di atas lahan seluas 7,600 m2. RST memiliki fasilitas lengkap, mulai dari poliklinik, dokter spesialis, ruang operasi, rawat inap, UGD, apotek, hingga metode pengobatan komplementer

Kini fasilitas kesehatan yang dikelola oleh Dompet Dhuafa telah berkembang di banyak lokasi di Indonesia.Baik berupa Rumah Sakit, Klinik, Layanan Kesehatan Cuma-cuma, Apotek maupun Optik seperti RST. Dompet Dhuafa, RST Qatar Charity Dompet Dhuafa, RS AKA Medika Sribhawono, RS Mata Ahmad Wardi, dan masih banyak lagi. Kini pun Dompet Dhuafa sedang mengembangkan 2 (dua) buah proyek besar pembangunan Rumah Sakit di daerah yang ada di Jawa Timur yaitu RS Hasyim Ashari dan RS Haji Pasuruan

4. Sosial dan Dakwah
Lembaga Pelayan Masyarakat (LPM) adalah program Dompet Dhuafa yang berkonsentrasi pada distribusi dan optimalisasi dana zakat secara langsung. Layanannya berupa Layanan Mustahik, Badan Pemulasaran Jenazah (BARZAH), Corps Dai Dompet Dhuafa (CORDOFA), Pesantren Muallaf

5. Budaya
Dompet Dhuafa tidak akan melupakan budaya yang merupakan warisan leluhur zaman dulu. Karena budaya mengandung nilai-nilai kebaikan. Kegiatannya seperti membuat pertunjukan

Kalau kita bayangkan, berapa nominal yang harus kita donasi kan untuk membantu dalam 5 pilar diatas. Pasti tidak akan sedikit, tetapi di Dompet Dhuafa dengan RP. 10.000,- saja kita sudah bisa berwakaf. Lalu kita kalikan dengan jutaan orang, wakaf tersebut sudah bisa dibuat rumah sakit dan lainnya yang manfaat dan pahalanya akan terus mengalir. Lalu untuk prosesnya juga sangat mudah, kita bisa transfer melalui bank maupun dompet digital

Yuk, kita mulai Berani Baik dengan Zakat dan Wakaf melalui Dompet Dhuafa!!

Komentar

Postingan Populer